facebook-biru
  • Page Views 474

Pendiri Ungkap Mengapa Facebook Berwarna Biru

Jajaring  sosial Facebook identik dengan warna biru. Warna ini mendominasi hampir semua antar muka jejaring sosial terbesar di dunia itu.

Namun, kenapa yang dipilih warna biru, bukan warna yang lain?

Simaklah penjelasannya. Pendiri sekaligus CEO Facebook, Mark Zuckerberg, ternyata buta warna merah dan hijau.

Jadi, Zuckerberg melihat warna biru adalah warna yang terbaik baginya.

“Saya bisa melihat semua warna biru,” katanya dalam sebuah wawancara dengan The New Yorker seperti dikutip dream.co.id.

Mungkin jawaban Zuckerberg tidak terlihat ilmiah. Namun menurut penelitian pemilihan warna memengaruhi emosi tertentu bagi orang yang melihatnya. Warna-warna, termasuk biru, bisa memengaruhi keputusan seseorang dalam membeli sebuah produk atau jasa.

Terlebih lagi, indera penglihatan adalah indera yang paling berkembang sangat kuat pada sebagian besar manusia. Ini adalah hal wajar mengingat 90 persen penilaian untuk mencoba suatu produk dibuat berdasarkan warna.

Begitu juga dengan warna biru. Warna ini memberikan kesan tenang, kredibel, dan bisa diandalkan. Selain Facebook, warna biru banyak dipakai oleh sejumlah perusahaan terkenal lainnya untuk logo mereka.

Perusahaan-perusahaan seperti Dell, AT&T, Twitter, IBM, HP, hingga Vimeo menggunakan warna biru dalam logo mereka.

Selain logo, internet juga menggunakan warna biru sebagai warna utama hyperlink di sebagian besar website. Namun pemilihan warna biru ini sama sekali berbeda dari alasan di atas.

Tim Berners-Lee, penemu utama web, diyakini menjadi orang yang pertama kali membuat hyperlink berwarna biru. Mosaic, nenek moyang peramban web, hanya bisa menampilkan halaman web dengan latar belakang abu-abu di teks hitam.

Itulah warna paling gelap yang tersedia pada saat itu dan masih bisa dibedakan dengan menggunakan teks warna biru. Oleh karena itu, untuk membedakan hyperlink dengan teks biasa dipilihlah warna biru, sehingga nyaman saat dibaca.

Semua ini menjadi sangat menarik bahwa hanya mengubah hal yang kecil seperti warna bisa menghasilkan sesuatu yang besar.[]

Comments

comments

Share This Article

  • Facebook
  • Google+
  • Twitter

Aplikasi Microsoft Supercharged Presentasi Hadir di IOS

Next Story »

Kicauan Jagat Raya Terdengar! Einstein Benar, Gelombang Gravitasi Memang Ada

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

ads

Warnet

hub kami

Nature

  • Foto: Tempo.co

    Peneliti : Terumbu Karang Sumatera Memutih

    7 days ago

    Koloni terumbu karang genus Acropora di perairan Pulau Sironjong Gadang, pesisir selatan Sumatera Barat, berwarna pucat. Sebagian besar terumbu karang bercabang banyak itu bahkan tampak putih sempurna. ...

    Read More
  • mangkuk-daun

    Bahan Ini Bisa Jadi Pengganti Styrofoam di Masa Depan

    2 weeks ago

    Styrofoam menjadi salah satu bahan yang sering digunakan sebagai pembungkus makanan. Penggunaannya dinilai praktis dan efisien sehingga banyak diminati. Namun, peningkatan penggunaan wadah berbahan styrofoam yang tak ...

    Read More
  • harimau-kamboja-punah

    Harimau Ini Akhirnya Dinyatakan Punah

    3 weeks ago

    Para aktivis konservasi Kamboja, Rabu (6/4/2016), untuk pertama kalinya menyatakan harimau di negeri itu telah punah. Hutan belantara Kamboja pernah menjadi rumah bagi harimau indochina, organisasi konservasi WWF ...

    Read More
  • Ilustrasi mobil nyetir sendiri | (Shutterstock).

    Mobil ‘Nyetir’ Sendiri Lebih Ramah Lingkungan

    3 weeks ago

    Zia Wadud terakhir belajar mengemudi tiga tahu yang lalu, Ia gagal di tes mengemudi pertamanya. Suatu saat ia berpikir, betapa mudahnya jika ia dapat mengendarai mobil setir ...

    Read More